Di zaman sekarang ini semua mungkin telah dipermudah, dan bagi kita generasi millenials kita juga harus bisa memanfaatkan semua yang ada dan bisa mengembangkannya. Nah kali ini saya akan menjelaskan mengenai Arduino, pada dasarnya Arduino itu merupakan sebuah alat mikrokontroller yang telah dipermudah sedemikian rupa. Sebelum berlanjut ke Arduino saya akan menjelaskan mikrokontroller, jadi mikrokontroller ini adalah sebuah komponen yang kecil dan memiliki fungsi yang sama seperti komputer. Nah jadi mikrokontroller ini memiliki CPU, RAM, ROM,dan I/O di satu komponen. Namun jelas berbeda dengan komputer yang sering kita gunakan karena mikrokontroller ini memiliki spesifikasi yang jauh lebih rendah.
Nah mungkin di atas adalah penjelasan mengenai mikrokontroller, jadi Arduino adalah mikrokontroller yang dipermudah mulai dari software hingga hardwarenya. Pertama kita bahas mengenai Hardwarenya, Arduino merupakan pengembangan dari mikrokontroller yang dipermudah, karena pada Arduino ini kita tinggal rangkai dan program saja, bahkan dalam merangkai pun dipermudah dengan header yang telah tersedia di Arduino ini. Dan hampir semua Arduino juga telah memiliki TTL yang membuat kita tidak perlu repot menyiapkan converter untuk upload program. Sekarang kita bahas Software, pada software Arduino kita bisa dipergunakan untuk banyak hal, bukan hanya untuk mikrokontroller Arduino saja, namun sekarang bahkan bisa untuk mikrokontroller lainnya seperti AVR, selain dari softwarenya yang universal bahasa pemogramannya pun sangat mudah dimengerti. Bahasa yang digunakan adalah bahasa yang mirip dengan bahasa C, maka sebut saja bahasa Arduino.
Kegunaan Arduino sangatlah penting bagi kita yang memiliki kreatifitas tinggi, Arduino ini sering digunakan untuk membuat sebuah alat apa saja dan bisa di program sesuka hati kita, jadi Arduino dapat dimanfaatkan menjadi apa saja. Arduino juga bisa digunakan untuk bahan pembelajaran, dan bisa berguna untuk menganalisis sebuah komponen.
Mungkin untuk cukup sekian dari saya tunggu saja postingan berikutnya dan Terimakasih.
0 komentar:
Posting Komentar